WhatsApp hari ini memang tidak dipungkiri membuat banyak kemudahan bagi orang-orang. Banyak orang yang terbantu karena aplikasi WhatsApp ini. terutama bagi pelaku usaha bisnis yang pasti memerlukan aplikasi pengirim pesan singkat yang cepat.
Kini ada trik tentang cara membuat link nomor WA di Instagram dengan cepat. Hal ini dilakukan demi anda bisa melakukan komunikasi yang cepat dengan konsumennya. Jadi biasanya untuk pelaku bisnis memang akan membuat akun Instagram, dengan akun Instagram ini anda bisa menaruh link nomor WA anda agar bisa dihubungi langsung.
Selain bisa mencantumkan link nomor WA secara langsung, anda juga bisa melakukan edit formatnya. Jadi misalnya ketika nanti konsumen klik link anda, dan masuk ke room chat itu sudah ada langsung format chat yang anda edit. Jadi hal ini juga bisa memudahkan para pelaku binis untuk melakukan pemesanan secara otomatis dan cepat.
Sebenarnya di dalam Instagram sendiri itu ada yang namanya direct message/DM untuk mengirim pesan. Biasanya memang untuk konfirmasi awal itu di DM dahulu, namun kadang kala DM itu tidak terbaca atau lupa untuk memeriksanya. Jadi tentu saja akan jauh lebih efektif ketika anda mencantumkan link nomor WA secara langsung di bio. Jadi nanti setiap konsumen yang ingin membeli atau kerja sama itu bisa langsung menghubungi anda secara langsung ke WhatsApp.
Cara Untuk Membuat Link Nomor WA Anda di Instagram dengan Mudah
1. Tautan API
Tautan API ini semacam template untuk membagikan link nomor WA anda ke aplikasi lain seperti Instagram. Format untuk nomor telepon saja itu seperti dibawah ini:
Pada bagian nomor telefonnya anda bisa ubah-ubah. Tetapi untuk formatnya itu selalu gunakan 62 untuk kode Indonesia. Jadi jika awalannya 0857 maka menjadi 62857. Perubahannya itu pada 0 nya saja. setelah anda Sudah bisa membuatnya ke dalam URL. Maka langsung saja untuk tempatkan di Instagram anda.
Jadi nanti anda edit di bagian Website nya agar bisa di klik orang lain. Cirinya bisa di klik oleh orang lain itu adalah hurufnya yang berwarna biru. Tetapi untuk anda yang senang bervariasi pesannya, maka bisa ditambahkan untuk pesan ketika nanti konsumen anda klik pertamanya. Format nya adalah:
Jadi memang keliatannya sangat rumit dan juga membingungkan. Tetapi padahal itu sangat mudah dan bisa anda lakukan. Berikut penjelasan dari simbol-simbolnya:
%20 = spasi
%0A = enter
%3A = titik
Jadi jika anda ingin membuat kalimat maka spasinya itu harus menggunakan %20. Lalu jika ingin langsung ke barisan bawah itu pakai %0A. Semuanya bisa anda edit sesuka anda tergantung dari pesan tambahan apa yang ingin disampainkan.
2. Click to Chat
Menggunakan fitur click to chat ini sebenarnya tidak jauh beda dengan tautan API. Namun formatnya saja berbeda. Jadi format URL untuk click to chat ini adalah:
format seperti ini memang lebih mudah dan lebih pendek. Namun memang sekali lagi, bahwa tergantung dari apa yang anda butuhkan. Jika anda membutuhkan adanya pesan tambahan maka bisa menggunakan tautan API. Jadi untuk click to chat ini memang tidak akan ada fitur tambahan pesan. Anda hanya langsung akan diarahkan ke room chat saja.
Sebenarnya untuk menggunakan link nomor WA ke Instagram memang hanya ada 2 cara itu. jadi API dan click to chatmerupakan cara dasar untuk membuat link nomor WA di Instagram. Namun sering kali link yang muncul di website Instagram memang kepanjangan dan terlihat tidak menarik. Maka dari itu ada beberapa aplikasi tambahan untuk bisa mengatur ini semua. Aplikasi tambahannya itu adalah Bit.ly dan juga Linktree.
Kedua aplikasi ini berfungsi untul mengatur link agar nantinya bisa menjadi lebih pendek dan menarik ketika dilihat oleh konsumen. Menggunakan Bit.ly dan linktree itu hampir mirip. Hanya saja bedanya Bit.ly lebih fokus ke dalam pemendekan link yang anda buat. Misalnya jika tadi seperti link yang dibuat oleh API itu akan panjang sekali, solusinya adalah menggunakan Bit.ly
Caranya anda langsung search saja Bit.ly dan masuk ke situsnya. Nanti akan ada kolom kosong untuk menaruh link yang panjang. Setelah masuk kesana anda akan diberikan link yang lebih pendek dan biasanya diawali oleh huruf bit.ly.
Selanjutnya untuk penggunaan linktree ini sebenarnya lebih luas lagi. Ketika memilih linktree anda akan langsung disuruh sign up terlebih dahulu. Karena memang ini sifatnya aplikasi pihak ketiga yang cukup lengkap. Setelah itu anda tidak hanya bisa memasukkan link nomor WhatsApp, tetapi bisa juga memasukkan link lainnya yang dirasa perlu untuk dicantumkan.