Komunitas Pekerjaan EC Engineering

Pekerjaan EC Engineering

Pekerjaan EC Engineering – Dalam sebuah perusahaan, pekerjaan engineering memiliki tanggung jawab menemukan solusi terhadap tantangan teknis yang dihadapi oleh perusahaan. 

Tanpa kehadiran ahli engineering, perusahaan dapat mengalami kesulitan ketika mengelola bisnis dengan teknologi dan tingkat keamanan data yang semakin kompleks. Engineering adalah disiplin ilmu keteknikan yang menggabungkan prinsip ilmiah dan matematika dengan tujuan merencanakan, merancang, dan berinovasi dalam berbagai aplikasi praktis. 

Kehadiran pekerjaan engineering di perusahaan dapat berfungsi dalam memudahkan pekerjaan manusia dalam mengelola aspek-aspek yang praktis. 

Seseorang yang bekerja di bidang engineering dikenal sebagai engineer atau insinyur, yaitu profesional yang telah memiliki pengetahuan khusus di bidangnya untuk merancang, mengembangkan, dan memelihara produk, sistem, atau struktur tertentu. 

Di dunia profesional, sektor engineering memiliki ruang lingkup yang luas dan melibatkan berbagai bidang dengan potensi untuk menjadi spesialisasi. Setiap bidang tersebut memiliki kontribusi uniknya tersendiri yang dapat membawa hasil yang beragam. 

Meskipun secara keseluruhan, spesialis di bidangnya akan menerapkan pengetahuan mereka terhadap sistem, desain, dan integrasi teknik untuk mengembangkan produk, baik untuk kepentingan komersial. 

Secara umum, tanggung jawab yang dimiliki oleh engineer adalah:

  • Merencanakan, merancang, dan menguji prototipe untuk berbagai aplikasi
  • Berkolaborasi dan berkoordinasi dengan tim desain untuk pengembangan desain inovatif
  • Menyusun cetak biru, desain sistem, dan komponen untuk memulai proyek baru
  • Memberikan saran kepada eksekutif, pemangku kepentingan, dan anggota mengenai dampak lingkungan dan sosial dari proyek pembangunan
  • Mengembangkan solusi untuk meningkatkan proses seperti manufaktur, produksi, dan konstruksi
  • Menilai dan menguji integritas struktural bagian dan komponen
  • Melakukan uji kelayakan untuk menentukan kecukupan rencana proyek yang diusulkan

Dalam melaksanakan tanggung jawab ini, engineer perlu memiliki sejumlah keterampilan, seperti komunikasi, keahlian teknis, pemecah masalah, kepemimpinan, dan pengambilan keputusan. 

Dalam lingkup pekerjaan, bidang teknik memiliki beragam posisi dengan lintasan karier yang berbeda, beberapa di antaranya adalah sebagai berikut. 

  • Electrical and electronics engineer

Electrical and electronics engineer, dikenal juga dengan teknik elektro, merupakan salah satu cabang ilmu teknik yang berfokus pada perancangan, pengembangan, dan dukungan berkelanjutan untuk perangkat, komponen, mesin, dan peralatan listrik.

Para profesional yang berspesialisasi dalam bidang teknik elektro sering terlibat dalam proyek terkait pembuatan dan integrasi sistem kelistrikan, seperti motor listrik, generator, sirkuit listrik, teknologi radar dan sonar, serta sistem geospasial dan komunikasi.

  • Mechanical engineer

Mechanical engineer, dikenal sebagai teknik mesin, yaitu memusatkan perhatiannya pada perancangan, pengembangan, dan inovasi mesin, termasuk suku cadang dan sistem mekanis.

Bidang teknik mesin biasanya menggunakan prinsip fisika, matematika, dan teknologi untuk menciptakan produk dan solusi inovatif untuk berbagai sektor, seperti industri otomotif, manufaktur, serta industri dan luar angkasa.

  • Civil engineer

Civil engineer atau teknik sipil bertanggung jawab mengawasi proses pembangunan perkotaan, termasuk pembangunan infrastruktur seperti jembatan, jalan, dan bangunan. Bidang ini mencakup penerapan aspek lingkungan dan geologi dalam proyek konstruksi dan pertambangan.

  • Chemical engineer

Pekerjaan sebagai chemical engineer melibatkan penelitian, perencanaan, perancangan, dan pengembangan produk serta proses yang bergantung pada senyawa kimia. Umumnya, chemical engineer bekerja di pabrik pengolahan kimia, fasilitas energi nuklir dan sektor pertanian. 

  • Computer engineer

Computer engineer atau teknik komputer merupakan individu yang terlibat dalam berbagai aplikasi teknis, termasuk riset, desain, dan pengembangan perangkat keras, perangkat lunak, serta sistem jaringan komputer.

Dalam melakukan pekerjaannya, computer engineer dapat menerapkan prinsip-prinsip dari teknik elektro dalam perancangan, implementasi, dan pengujian komponen komputer seperti papan sirkuit, kabel internal, chip komputer, dan router jaringan.

Electrical engineer juga dapat ditemui di pabrik, pembangkit listrik, dan bengkel. Umumnya, electrical engineer bekerja di dalam ruangan. Namun, tidak menutup kemungkinan jika harus mengunjungi lokasi untuk mengamati masalah atau instalasi yang rumit.

Electrical engineer bertanggung jawab untuk memastikan kelancaran instalasi kelistrikan seperti penerangan, pemanas, hingga ventilasi. Selain bekerja di dalam ruang atau di lapangan, tugas electrical engineer dapat mencakup bekerja di ketinggian atau berhubungan dengan peralatan pembangkit listrik. 

Dalam sebuah proyek, pekerjaan electrical engineering dapat melibatkan tugas-tugas berikut:

  • Merancang sistem dan menyusun rencana proyek, pembuatan model, prototipe, dan diagram dari rangkaian peralatan listrik yang akan dibuat
  • Membuat anggaran dan memperkirakan waktu
  • Berkoordinasi dengan klien
  • Mengelola pembangkit, transmisi, dan distribusi tenaga listrik
  • Menguji instalasi dan sistem kelistrikan
  • Memastikan proyek memenuhi standar keselamatan
  • Mengawasi program inspeksi dan pemeliharaan

Selain tugas-tugas tersebut, electrical engineering harus bisa mengoperasikan peralatan tegangan tinggi maupun rendah, bekerja dengan sumber energi terbarukan.

Saat ini, pendidikan teknik elektro sudah banyak ditemukan di bangku SMK. Namun, untuk menjadi electrical engineer yang kompeten, langkah pertama adalah memperoleh gelar pendidikan tinggi dalam bidang teknik elektro atau teknik listrik.

Karena gelar sarjana dalam bidang ini adalah prasyarat umum. Sementara gelar tingkat lanjut, seperti gelar master (S2) atau doktor (S3), dapat membantu dalam mengejar posisi yang lebih tinggi atau peran manajerial. Selain pendidikan dasar elektro, kemampuan lain yang dibutuhkan di antaranya:

  • Pengetahuan dan pemahaman matematika dan fisika yang mumpuni
  • Kemampuan analitis yang baik untuk menganalisa masalah listrik, merancang sistem, dan mengidentifikasi solusi yang efektif
  • Pemahaman tentang berbagai perangkat elektronik dan komponen listrik
  • Keahlian menggunakan perangkat lunak khusus seperti AutoCAD, MATLAB, dan perangkat lunak simulasi listrik lainnya

Sementara itu, untuk program pelatihan dan sertifikasi bagi electrical engineering juga saat ini banyak tersedia. Di antaranya:

  • PE (Professional Engineer) Licensure
  • Sertifikasi industri seperti IEEE (Institute of Electrical and Electronics Engineers)
  • Pelatihan dalam bidang khusus seperti energi terbarukan, otomasi, atau sistem komunikasi

Dengan mengikuti pendidikan dan pelatihan yang tepat, mengembangkan keterampilan yang diperlukan, dan mengejar sertifikasi yang relevan, Anda dapat menjadi electrical engineer yang kompeten dan sukses dalam karier ini.

Berikut beberapa pekerjaan yang berhubungan dengan EC Engineering

Hardware Engineer (Set-up and Testing)

PT Berca Engineering International Jakarta 

Deskripsi Perusahaan: PT. Berca Engineering International (BEI) adalah perusahaan jasa engineering yang menyediakan jasa engineering, desain, dan dukungan aset untuk Industri Minyak dan Gas. Deskripsi Pekerjaan: Teknisi Perangkat Keras (Set-up dan Pengujian)

Electrical Engineer

Wings Group Indonesia (Sayap Mas Utama) East Jakarta 

Tanggung Jawab:

  • Merencanakan dan melaksanakan pemeliharaan preventif dan korektif berdasarkan jadwal dan jadwal.
  • Menggambar untuk pelaksanaan proyek pengembangan atau perluasan instalasi (Sistem Distribusi Tenaga Listrik, Penerangan, SLD, AC, PABX, Sistem Grounding, dll) di Depo atau Plant.
  • Membuat laporan perkembangan pekerjaan kepada supervisor

Persyaratan:

  • Kandidat harus memiliki setidaknya Gelar Sarjana di Teknik Elektro atau setara dengan IPK minimal 3.00 (pada skala 4.00)
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 1 tahun sebagai Electrical Engineer di perusahaan FMCG/Manufaktur
  • Memiliki pengetahuan tentang Strong Current (Arus Kuat) atau Weak Current (Arus Lemah) dan mampu menggunakan perangkat lunak gambar/desain seperti AutoCAD, ETAP, EPLAN
  • Bersedia bekerja dari hari Senin hingga Sabtu

Electronic Engineer

ASUS Jakarta, Indonesia 

Deskripsi Pekerjaan:

  • Berpartisipasi dalam proyek sebagai peran utama EE dan memastikan semua masalah perangkat keras kritis yang dihadapi selama periode NPI proyek dapat diselesaikan.
  • Mempromosikan dan membantu proses di sisi EMS (baik OEM atau ODM) dan menyelesaikan masalah terkait teknis di sisi pabrik selama tahap NPI.
  • Memastikan proses NPI dan MP berjalan lancar.
  • Mengetahui tren teknologi dan mempelajari spesifikasi yang mungkin diimplementasikan di masa depan dan mendiskusikan serta merencanakan dengan pemasok tentang peta jalan dan desain baru.
  • Meneliti dan mengembangkan komponen-komponen utama untuk memastikan komponen-komponen tersebut dapat diperkenalkan ke proyek tepat waktu dan lebih efisien.
  • Lakukan pembelajaran dari proyek dan proses debug secara berkala, berikan pengetahuan dan pengalaman kepada rekan kerja yang lebih baru, dan adakan pertemuan untuk berbagi pengalaman secara teratur.
  • Menanggapi keluhan pelanggan dengan cepat dan efektif dari area TW dan ID.
  • Berkomunikasi dan bekerja sama dengan FAE.
  • Mereproduksi masalah secara langsung di sisi pelanggan sesuai kebutuhan dan menemukan akar masalah sesegera mungkin.
  • Memberikan solusi jangka pendek dan jangka panjang, memulai pemeriksaan internal, dan memperkenalkan tindakan pencegahan untuk model paralel.

Persyaratan:

  • Sarjana atau Magister dalam program EE
  • Pengalaman baru atau 1 ~ 3 tahun dalam desain produk PC
  • Arsitektur sistem PC dan pengetahuan terkait elektronik
  • Pengetahuan tentang komponen dan karakteristik elektronik
  • Pengoperasian peralatan analisis sinyal listrik
  • Pengetahuan dasar tentang material dan arsitektur mekanik
  • Merancang sirkuit dan menggambar skema.
  • Merencanakan penempatan komponen dan perutean tata letak.
  • Menganalisis sinyal listrik dan memverifikasi fungsi, serta melakukan debug.
  • Bahasa Indonesia dengan bahasa Mandarin atau Inggris (bahasa Mandarin merupakan nilai tambah)

Form. Engineering (F-EC)

PT RPP Contractors Indonesia

Pekerjaan tetap Form. Engineering (F-EC) 

  • Usia maksimum 45 tahun 
  • Laki-laki 
  • Pendidikan minimal D3 
  • Pengalaman di bidangnya 
  • Memiliki sertifikasi minimal POP 
  • Menguasai Software 
  • Diutamakan yang pernah bekerja di perusahaan pertambangan 
  • Bersedia ditempatkan di Site (Area Kalimantan) 

Untuk info lebih lengkap tentang pekerjaan EC Engineering, kamu bisa join grup berikut:

Gabung komunitas

Itulah pembahasan mengenai pekerjaan EC Engineering, semoga bisa berguna untuk kita semua, sekian terima kasih.

Leave a Comment