Lokal Brand Clothing

Lokal Brand Clothing

Lokal Brand Clothing – Industri fashion di Indonesia bisa dikatakan semakin berkembang karena munculnya banyak brand-brand lokal yang memproduksi beragam fashion item, terutama fashion pria bagi para generasi millennial masa kini.

Apalagi, brand lokal saat ini memiliki kualitas yang nggak kalah dengan brand high-end lainnya, tapi dengan versi yang lebih murah. 

Berikut Lokal Brand Clothing 

1. Blythe

Blythe menjual berbagai macam fashion item khusus pria mulai dari apparel, sepatu, hingga aksesoris yang dipakai sehari-hari oleh kaum pria. Mulai dari produk top wear atau atasan, Blythe menyediakan berbagai macam jenis kemeja, hoodie, jaket, sweater, dan t-shirt.

Blythe menyediakan berbagai fashion pria yang berkualitas dengan harga yang relatif terjangkau. Selain itu, desain yang ditawarkan oleh Blythe sangat cocok dipakai di berbagai situasi formal ataupun non formal. 

Desainnya sangat modern, trendy, dan fleksibel dapat mendukung penampilan Anda bahkan dalam gaya casual sekalipun.

2. Erigo

Founder dari brand Erigo yang sudah berdiri sejak tahun 2011 di Depok ini adalah Muhammad Sadad, seorang pria asal Aceh. Brand ini memproduksi fashion pria dengan konsep casual wear sama desain yang simple and sporty.

Produk fashion pria yang diproduksi brand Erigo ini ternyata juga cukup beragam lho, mulai dari hoodie, tees, jacket dan juga pants. Bahan material yang digunakan buat memproduksi fashion item pun sangat berkualitas seperti bahan katun, kaos, fleece, soft parasut, serta soft satin.

3. Roughneck 1991

Brand Roughneck 1991 adalah brand lokal asal Jakarta yang dibuat oleh Rusli Ikhwan di tahun 2015. Selain itu, brand ini memproduksi fashion pria dengan mengusung konsep simple and stylish yang identik sama fashion style khas anak muda masa kini.

Produk fashion pria yang diproduksi brand Roughneck 1991 terdiri dari hoodie, jacket, t-shirt, shirt, sweatshirt, cap, hingga accessories. 

Apalagi saat ini, brand Roughneck 1991 sudah berhasil diekspor hingga ke beberapa negara tetangga, seperti Singapura, Malaysia, Vietnam, Thailand, dan Filipina.

4. Thanksinsomnia

Mohan Hazian adalah pebisnis muda asal Lampung yang berhasil menciptakan brand Thanksinsomnia asal Jakarta di tahun 2013 dengan mengusung konsep street style dan graffiti artwork. 

Konsep fashion pria dari brand Thanksinsomnia ini dipengaruhi oleh inspirasi Mohan yang didapat dari anime, 90’s Grunge, sama Pop Culture. Oke banget nggak tuh?

Selain itu, produk fashion pria yang diproduksi brand Thanksinsomnia cukup lengkap, ada tees, shirts, tops, bottoms, headwear, outerwears, sweats, hingga accessories.

5. 3 Second

Founder dari brand 3 Second asal Jakarta, Ari Irham, menyatakan kalau brand ini sudah ada sejak tahun 1997. Artinya, brand 3 Second  bisa dikatakan sebagai pioneer beragam brand lokal buat terus berinovasi dan memproduksi fashion pria yang berkualitas.

Brand 3 Second mengusung konsep trend forward teenager streetwear saat memproduksi fashion pria yang terdiri dari knitwear, hoodie, jacket, t-shirt, shirt, pants, short pants, dan beragam accessories.

6. Sch

Brand Sch termasuk salah satu brand asal Bandung yang sudah ada sejak 1997 oleh Rizky Yanuar, dan sampai sekarang, brand Sch sudah menghasilkan banyak sekali produk fashion pria dengan konsep Interconnection between Art and Technology yang menggabungkan antara fashion sama teknologi. Gimana sih hasilnya fashion yang gabungin antara art sama technology?

Fashion pria yang diproduksi brand Sch ini diproduksi khusus buat range umur 15 sampai 25 tahun, dan desain yang dipakai  buat memproduksi fashion item tersebut adalah unsur typography. 

Selain itu, fashion item yang tersedia juga beragam, ada t-shirt, shirt, sweatshirt, jacket, knitwear, pants, bag, hat & caps, footwear, juga accessories lainnya.

7. Cottonlogy

Carolina Danella adalah founder dari brand Cottonlogy asal Bandung yang berdiri di tahun 2017. Brand Cottonlogy mengusung konsep Green Company karena bahan material utama yang dipakai buat proses produksinya adalah katun organik.

Selanjutnya, buat fashion pria yang sudah diproduksi oleh brand Cottonlogy ini adalah shirt, t-shirt, sweater, pants, cap, dan lain sebagainya. 

8. Leaf

Gak kalah keren dari brand lokal lain, Leaf juga bakalan hits untuk brand fashion tahun 2022. Brand fashion yang dimiliki Aldy Mustache, drummer band pop punk Pee Wee Gaskins ini menyediakan sejumlah fashion item yang gak kalah menarik dengan brand lokal maupun luar.

Selain menawarkan koleksi pakaian yang keren dan fashionable, Leaf juga menyediakan beberapa aksesori untuk melengkapi gaya streetwear kamu. 

Brand ini banyak diminati oleh masyarakat Indonesia selain karena desain-desainnya yang menarik juga dijual dengan harga yang ramah di kantong.

9. Shining Bright

Buat kamu penyuka gaya swag dan kekinian seperti hypebeast mungkin sudah gak asing dengan brand lokal yang satu ini. Shining Bright milik Tarra Budiman menghadirkan koleksi yang terinspirasi dari gaya Tarra sehari-hari.

Selain itu, kamu juga bisa temukan berbagai macam fashion item dengan desain dan motif yang unik. Koleksi yang ditawarkan mulai dari kartun legendari Scooby-Doo, Looney Tunes, Space Jam, Rick and Morty, dan masih banyak lagi.

Brand fashion yang sudah berdiri sejak tahun 2012 silam ini juga sudah memiliki banyak peminatnya. Maka tak heran kalau Shining Bright bakal makin moncer untuk merek pakaian pada tahun 2022 nanti.

10. MDFK

Merek pakaian lokal yang satu ini memiliki ciri khas dengan siluet mural atau grafiti pada setiap desain kausnya. Selain menyediakan pakaian, MDFK juga menawarkan beberapa aksesori yang gak kalah keren seperti baseball caps dan ransel.

Banyak orang menyukai brand asal Jakarta ini karena desainnya yang menarik dan edgy, khususnya bagi mereka yang menyukai mural art dan grafiti. 

11. Mules

Mules merupakan brand lokal yang sering ikut serta dalam bazaar offline seperti Jakcloth. Menyediakan berbagai macam item pakaian seperti kaus, kemeja, hingga jaket membuat Mules memiliki banyak peminatnya. Selain itu, harga yang ditawarkan pun cukup murah untuk kantong pelajar. 

12.Kamengski

Buat kamu penyuka desain kaus yang nyeleneh dan parodi, mungkin sudah sering mendengar brand fashion lokal asal Jakarta satu ini. Kamengski memiliki keunikan pada desain disetiap item yang dirilisnya.

Mulai dari kaus, jaket, sepatu, bahkan jersey klasik ala klub sepak bola Eropa dengan kearifan lokal. Hal ini yang membuat Kamengski memiliki banyak peminatnya.

13. Heyho

Heyho adalah salah satu dari banyaknya brand clothing lokal yang gak kalah banyak peminatnya. Bagaimana tidak, Heyho menyediakan beragam fashion item selain pakaian yang bisa kamu koleksi.

Selain itu, merek pakaian lokal ini juga sering menyediakan penawaran-penawaran menarik seperti promo dan diskon besar-besaran. 

14. Cosmic

Brand lokal lama yang sampai saat ini masih eksis di indsutri fashion yaitu Cosmic. Cosmic merupakan merek clothing yang berkembang pesat, yang menyediakan pakaian berkualitas tinggi dan eksklusif. 

Berdiri sejak 1 September 2001, Cosmic hadir untuk membawa pesan hidup tentang kegembiraan, kreativitas, dan inovasi ke dalam fashion.

Meski brand-brand clothing baru mulai bermunculan, namun Cosmic tetap memiliki banyak peminatnya, lho! Karena Cosmic memiliki desain pada item-nya yang timeless sehingga cocok untuk dikenakan kapan saja.

15. Bloods

Bloods adalah salah satu brand lokal yang juga sudah sejak lama terjun di industri fashion. Menyediakan beragam item yang kece dan timeless membuat Bloods memiliki banyak penggemarnya, sehingga bisa bertahan hingga saat ini.

Brand yang satu ini merupakan clothing independent yang sudah hadir sejak tahun 2002 silam, yang menyediakan berbagai kebutuhan fashion seperti Produk fashion lokal yang juga bermain di level nasional adalah This Time Brand. Jika diperhatikan, desain-desain pakaian terbaru yang diluncurkan This Time Brand memiliki ciri khas bergaya urban yang umumnya disukai oleh anak muda.

Paduan antara grafis yang menarik dengan warna-warna yang mencolok membuat koleksi pakaian This Time Brand terlihat atraktif. 

Berikut link: LOCAL BRAND INDONESIA

Demikianlah pembahasan mengenai lokal brand clothing. Semoga dapat berguna untuk kita semua, sekian terima kasih.

Leave a Comment