Grup Wa Studi Kelayakan Bisnis – Studi kelayakan bisnis adalah kegiatan membahas kelayakan suatu usaha. Penentuan studi kelayakan bisnis penting dilakukan sebelum menulis rencana bisnis.
Fokus studi kelayakan bisnis adalah identifikasi potensi masalah kritis seperti bagaimana dan di mana bisnis akan dijalankan. Pahami bahwa rencana bisnis dan studi kelayakan bisnis adalah dua hal yang berbeda dan tidak bisa saling menggantikan.
Tujuan studi kelayakan bisnis :
Ada 5 manfaat dan tujuan studi kelayakan bisnis, yaitu sebagai berikut.
- Memudahkan perencanaan bisnis
Tujuan studi kelayakan bisnis adalah untuk memudahkan perencanaan bisnis. Pelaku bisnis akan mendapatkan informasi yang berhubungan dengan bisnis yang akan dirintis saat menganalisa kelayakan usaha. Informasi tentang kelebihan dan kekurangan bisnis tentu sangat dibutuhkan.
- Memperlancar pelaksanaan bisnis
Dengan adanya analisis kelayakan bisnis, pelaksanaan bisnis dapat dijalankan dengan lebih mudah.
Pelaku bisnis dapat menilai dan mengevaluasi program dan kebijakan mana yang efektif diterapkan. Dengan demikian, pelaksanaan bisnis yang berfokus pada keuntungan bisa direalisasikan.
- Memperkecil risiko kerugian
Salah satu manfaat studi kelayakan bisnis adalah memperkecil risiko kerugian. Dengan adanya analisis kelayakan bisnis, risiko kerugian yang bisa dan tidak bisa dikendalikan dapat diketahui. Sehingga, pelaku bisnis bisa menyiapkan diri untuk menghadapinya.
- Memudahkan proses pengawasan
Hasil laporan studi kelayakan berisi analisa kelayakan bisnis dari berbagai aspek. Aspek-aspek tersebut dapat digunakan untuk melakukan pengawasan internal. Laporan tersebut juga bisa dijadikan pedoman bagi pihak berwenang dalam melakukan pengawasan eksternal.
- Memudahkan proses pengendalian
Ketika menjalankan bisnis, Anda harus siap menghadapi berbagai kondisi, termasuk ketika ditemui masalah dan penyimpangan.
Peran hasil laporan studi kelayakan bisnis adalah sebagai dasar untuk menentukan aspek yang menyebabkan masalah. Pelaku bisnis tentu dapat mengambil langkah tepat jika telah menemukan inti masalahnya.
Tujuan dan manfaat studi kelayakan bisnis :
- Mempermudah perencanaan bisnis
Manfaat studi kelayakan bisnis yang pertama ialah mempermudah perencanaan usaha. Yup, studi ini akan membantu Anda memperoleh berbagai informasi terkait bisnis tersebut, termasuk kelebihan serta kekurangannya. Dengan begitu, perencanaan kegiatan pun lebih mudah dilakukan.
- Melancarkan pelaksanaan bisnis
Selain mempermudah perencanaan, manfaat studi kelayakan bisnis juga dapat melancarkan pelaksanaannya.
Sebab, hasil dari analisis studi akan membantu pengusaha mengevaluasi program dan kebijakan mana saja yang memberikan keuntungan maupun kerugian bagi perusahaan.
Dengan begitu, pelaksanaan program yang telah dirancang dan dikaji sebelumnya akan menjadi lebih mudah dan akurat ketika diimplementasikan.
- Memperkecil risiko kerugian
Tujuan studi kelayakan bisnis lainnya ialah untuk meminimalisir risiko kerugian di masa depan, baik yang bisa dikendalikan maupun tidak.
Dengan melakukan analisis studi ini, Anda dapat mempersiapkan segala alternatif guna mengantisipasi kegagalan.
- Mempermudah pengawasan
Hasil dari analisis kelayakan usaha juga bisa membantu para pengusaha melakukan pengawasan dengan lebih mudah.
Laporan hasil studi tersebut dapat dijadikan sebagai pedoman utama dalam memantau dan memonitor segala aspek bisnis.
- Mempermudah pengendalian
Di samping membantu pengawasan, tujuan dan manfaat studi kelayakan bisnis adalah untuk mengontrol masalah yang ada.
Dengan memanfaatkan informasi dari hasil analisis studi kelayakan tersebut, Anda dapat dengan mudah mengambil keputusan serta menyelesaikan persoalan secara cepat dan tepat.
Contoh Studi Kelayakan Bisnis
Berikut contoh studi kelayakan bisnis yang bisa Anda jadikan referensi.
- Contoh studi kelayakan bisnis minuman kekinian
Minuman kekinian tengah menjadi tren di masyarakat dengan jenis yang bermacam-macam. Jika Anda berniat membangun bisnis di bidang ini, pastikan target dan strategi pasar sudah sesuai mengingat persaingan bisnisnya terbilang besar.
- Contoh studi kelayakan bisnis properti
Properti merupakan kebutuhan primer sehingga tantangannya pun berbeda dari bisnis di bidang lain. Ada banyak hal yang harus diperhatikan ketika memulai bisnis ini.
Beberapa di antaranya yaitu lokasi, harga properti, target pasar, dan status tanah yang akan digunakan untuk membangun properti.
- Contoh studi kelayakan bisnis pakaian
Dalam bidang pakaian atau apparel, studi kelayakan bisnis adalah hal yang berkaitan dengan target konsumen dan jenis material pakaian. Pelajari material pakaian yang dijual supaya konsumen dapat memahami penjelasan Anda dan tertarik untuk membeli.
Grup Wa Studi Kelayakan Bisnis
Nah itulah informasi yang bisa kami bagikan mengenai Studi Kelayakan Bisnis, semoga informasi yang kami bagikan ini bermanfaat untuk kalian semua dan terima kasih telah membaca.