Link Twitter Timnas Spanyol

Link Twitter Timnas Spanyol

Twitter Timnas Spanyol – Tim nasional sepak bola Spanyol (Spanyol: Selección de Fútbol de España) mewakili Spanyol di sepak bola internasional dan dikendalikan oleh Federasi Sepak Bola Kerajaan Spanyol (RFEF), badan sepak bola di Spanyol. 

Pelatih kepala saat ini dijabat oleh Luis de Lá Fuente. Timnas Spanyol sering dijuluki sebagai La Roja (Si Merah), La Furia Roja (Murka Merah) atau La Furia Española. 

Spanyol telah memenangkan Piala Dunia FIFA 2010, Euro 2008, dan Euro 2012, sehingga menjadi tim pertama dan satu-satunya yang telah memenangkan tiga turnamen internasional besar dari FIFA berturut-turut. 

Pada bulan Juli 2008 Spanyol naik ke puncak Peringkat Dunia FIFA untuk pertama kalinya dalam sejarah tim, menjadi negara keenam ke atas peringkat ini, dan negara pertama ke atas peringkat tanpa sebelumnya memenangkan Piala Dunia FIFA. 

Antara November 2006 dan Juni 2009 Spanyol tidak terkalahkan selama 35 pertandingan berturut-turut sebelum kalah dari Amerika Serikat tanggal 24 Juni 2009 pada Piala Konfederasi FIFA 2009. 

Spanyol yang sekarang terkenal dengan gaya permainan Tiki-taka, yang membuat tim ini menjadi sebuah kekuatan yang dominan di persepak bolaan dunia. 

Pada tanggal 1 Juli 2012 tim nasional Spanyol membuat sejarah sepak bola ketika mengalahkan Italia 4-0 di final Euro 2012 dengan gol dari Fernando Torres, Juan Manuel Mata, Jordi Alba, dan David Silva di Kiev Olimpiyskiy Stadium. 

Spanyol menjadi tim pertama yang memenangkan dua Kejuaraan Eropa berturut-turut, dan tim sepak bola Eropa pertama yang memenangkan tiga turnamen besar berturut-turut (Euro 2008, Piala Dunia 2010 dan Euro 2012). 

Dengan prestasi ini, banyak analis sepak bola, pemain, dan penggemar yang sama-sama menganggap bahwa inkarnasi ini menjadi salah satu tim internasional terbesar yang pernah ada. 

Sayangnya secara mengejutkan, Spanyol yang datang dengan status sebagai juara bertahan di Piala Dunia 2014, tidak mampu lolos dari babak grup. Akhirnya Spanyol merosot ke peringkat puluhan di Peringkat Dunia FIFA. 

Daftar skuad lengkap pemain Timnas Spanyol di Euro 2024. Spanyol diperkuat beberapa pemain muda di Euro 2024 seperti Lamine Yamal dan Nico Williams yang tampil cukup bagus.

Timnas Spanyol menjadi salah satu unggulan di Euro 2024, dengan materi pemain yang cukup bagus di setiap posisi. Pada Euro 2024, Spanyol berada di Grup B bersama Kroasia, Italia, dan Albania. Jelas ini bukan grup yang mudah bagi Spanyol.

Spanyol punya sejarah bagus di Euro. La Roja punya tiga gelar juara. Spanyol juga jadi satu-satunya negara yang mampu mempertahankan gelar juara mereka di Euro (2008 dan 2012).

Spanyol bakal diperkuat tiga pemain Real Madrid, yang merupakan juara Liga Champions, di Euro 2024. Tiga pemain tersebut adalah Joselu, Dani Carvajal, dan Nacho Fernandez.

Spanyol punya kedalaman skuad yang cukup bagus di Euro 2024. Pelatih Luis de la Fuente mungkin bakal kesulitan menentukan starting XI, termasuk di posisi penjaga gawang.

David Raya tampil sangat bagus bersama Arsenal sepanjang musim. Mereka bersaing untuk gelar juara Premier League. David Raya layak untuk mendapat satu tempat di starting XI Spanyol di Euro 2024.

Namun, ada nama Unai Simon yang juga punya musim apik bersama Athletic Bilbao. Kiper 27 tahun selama ini juga jadi pilihan utama di bawah mistar Spanyol, bahkan sebelum Luis de la Fuente jadi pelatih.

Spanyol juga masih punya Alex Remiro yang tampil gemilang bersama Real Sociedad. Remiro jadi andalan Sociedad pada empat musim terakhir dan bermain konsisten.

Daftar Pemain Timnas Spanyol

Penjaga Gawang

  • David Raya (Arsenal)
  • Alejandro Remiro (Real Sociedad)
  • Unai Simón (Athletic Club)

Belakang

  • Dani Carvajal (Real Madrid)
  • Marc Cucurella (Chelsea)
  • Alejandro Grimaldo (Leverkusen)
  • Aymeric Laporte (Al-Nassr)
  • Robin Le Normand (Real Sociedad)
  • Nacho (Real Madrid)
  • Daniel Vivian (Athletic Club)

Gelandang

  • Alex Baena (Villarreal)
  • Mikel Merino (Real Sociedad)
  • Mikel Oyarzabal (Real Sociedad)
  • Pedri (Barcelona)
  • Rodri (Manchester City)
  • Fabian Ruiz (Paris)
  • Nico Williams (Athletic Club)
  • Martin Zubimendi (Real Sociedad)

Penyerang

  • Joselu (Real Madrid)
  • Fermín López (Barcelona)
  • Alvaro Morata (Atlético Madrid)
  • Jesús Navas (Sevilla)
  • Dani Olmo (Leipzig)
  • Ayoze Pérez (Betis)
  • Ferran Torres (Barcelona)
  • Lamine Yamal (Barcelona)

Salah satu pemain timnas Spanyol Pedri tak bisa melanjutkan petualangan di Euro 2024 akibat cedera. Gelandang 21 tahun itu kini hanya dapat mendukung rekan setimnya dari bangku cadangan.

Kabar buruk menimpa Pedri usai kena tekel Toni Kroos di laga perempatfinal Piala Eropa 2024 antara Timnas Spanyol melawan Jerman. Dia divonis cedera ligamen kolateral pada lutut bagian kiri.

Pedri diperkirakan absen dan menjalani pemulihan selama 4-6 pekan. Alhasil, pemain Barcelona itu pun harus mengucapkan selamat tinggal kepada sisa pertandingan Euro 2024. 

Pedri tak bisa melanjutkan petualangan di Euro 2024 akibat cedera. Gelandang 21 tahun itu kini hanya dapat mendukung rekan setimnya dari bangku cadangan.

Kabar buruk menimpa Pedri usai kena tekel Toni Kroos di laga perempatfinal Piala Eropa 2024 antara Timnas Spanyol melawan Jerman. Dia divonis cedera ligamen kolateral pada lutut bagian kiri.

Pedri diperkirakan absen dan menjalani pemulihan selama 4-6 pekan. Alhasil, pemain Barcelona itu pun harus mengucapkan selamat tinggal kepada sisa pertandingan Euro 2024.

Timnas Spanyol menciptakan beberapa catatan sejarah kala mengalahkan Timnas Jerman dalam “final kepagian” Piala Eropa 2024 pada Jumat (5/7/2024). Tuan rumah Jerman takluk 1-2 dari Spanyol di babak perempat final Euro 2024. 

Spanyol memastikan kemenangan via tandukan dramatis Mikel Merino pada babak kedua masa tambahan waktu, persisnya menit ke-119. Sebelumnya, kedua tim berbagi skor imbang 1-1 dalam 90 menit sehinga duel di Stuttgart tersebut harus berlanjut sampai extra time. 

Spanyol memimpin lebih dahulu via sepakan Dani Olmo (51′), sebelum kemudian disamakan oleh Florian Wirtz (89′).

Hasil ini bersejarah karena Spanyol sebelum ini tidak pernah mengalahkan tuan rumah turnamen baik di Piala Dunia atau Piala Eropa dalam 10 percobaan sebelumnya. Ini juga menjadi kali pertama suatu negara berhasil mengalahkan tuan rumah Piala Eropa pada babak perempat final sejak Piala Eropa pertama bergulir 66 tahun silam. 

Tandukan Merino menjadi gol kemenangan terlarut ketiga sepanjang sejarah Piala Eropa dengan waktu 118:52. Artem Dovbyk mencetak gol terlarut di turnamen untuk Ukraina saat melawan Swedia di Euro 2020 (pada waktu 120:36).

Di antara gol tersebut dan gol hari ini adalah gol kemenangan Michel Platini saat melawan Portugal di Euro 1984 – dengan catatan waktu 118:53. Satu detik lebih lambat dari gol Merino! 

Sementara, penyerang berusia 16 tahun, Lamine Yamal, mencetak sejarah juga kala menyediakan assist bagi gol Dani Olmo. 

Pemain Barcelona tersebut menggenapkan torehan assistnya di Euro 2024 menjadi tiga dan ia menjadi remaja pertama yang menyumbangkan tiga assist di satu edisi Kejuaraan Eropa.

Berikut link twitter Timnas Spanyol: Buka Link. Silakan ikuti twitter tersebut agar kamu selalu mendapatkan kabar terbaru mengenai grup ini.

Demikianlah informasi mengenai timnas Spanyol, semoga dapat menambah pengetahuan kita semua mengenai salah satu grup sepakbola yang sangat berpengaruh ini, sekian terima kasih.

Leave a Comment